Kabar smeksa – 3 aplikasi atau sistem informasi terintegrasi, diterjukan oleh Politeknik elektronika negeri Surabaya (Pens) kampus Sumenep, di SMKN 1 Sumenep (Smeksa), pada hari Rabu (14/9/2022).
3 jenis Aplikasi, yaitu aplikasi inventaris, pengembangan Aplikasi Praktik Kerja Lapangan, dan aplikasi sistem informasi bimbingan konseling.
Menurut Ahmad Walid Hujairi Wakil ketua pengmas Pens Kampus Sumenep, tujuan dari Pengmas tersebut, merupakan lamgkah perguruan tinggi dalam membantu Sekolah, membangun kegiatan informasi yang teringrasi.
“Sistem yang dibangun, adalah sistem untuk manajemen inventaris, sistem manajemen praktek kerja industri, dan sistem informasi pelayanan konseling,” kata Walid kepada Kabar smeksa.
Sistem ini, dapat diakses menggunakan teknologi micro services, serta dapat saling berinteraksi antara satu sistem dengan sistem lainnya.
“Semoga, kegiatan ini dapat menciptakan hubungan yang lebih kuat, antara SMKN 1 Sumenep dengan Pens, terutama Kampus PENS PSDKU Sumenep,” ujarnya.
Merespon Pengmas Pens Kampus Sumenep, Kepala SMKN 1 Sumenep, H. Zainul Sahari menilai, langkah yang dilakukan oleh Pens Psdku Sumenep, merupakan cara yang tepat, menurutnya, bagian dari kebutuhan sistem pendidikan masa kini.
“Sistem digital semacam ini, memang sudah tepat diterapkan, karena di SMKN 1 Sumenep banyak sirkulasi akademik yang memang perlu diintrgrasikan melalui aplikasi, maka dari itu, saya ucapkan terima kasih kepada Pens Surabaya Kampus Sumenep, atas kesukarelaannya, karena telah membangun sistem terintegrasi dengan proses pembuatan yang sangat panjang,” demikian H. Zainul menanggapi.
(Jrl/Red)