Info Sekolah
Sabtu, 27 Apr 2024
  • Terima kasih sudah berkunjung ke website resmi SMKN 1 Sumenep, SMK Bisa dan Hebat
14 Juli 2022

Review Keunggulan Kurikulum Merdeka

Kamis, 14 Juli 2022 Kategori : Berita

Kabar Smeksa – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi meluncurkan Kurikulum Merdeka sebagai rangkaian dari kebijakan Merdeka Belajar Episode 15: Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Belajar pada 11 Februari 2022.

Sebelum diluncurkan secara luas, sejak tahun ajaran 2021/2022 Kurikulum Merdeka telah diimplementasi di hampir 2.500 sekolah yang mengikuti Program Sekolah Penggerak (PSP) sebagai bagian dari pembelajaran dengan paradigma baru.

Kurikulum Merdeka adalah kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler yang beragam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar, sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik.

Mulai tahun 2022/2023 satuan pendidikan dapat memilih untuk mengimplementasikan kurikulum berdasarkan kesiapan masing-masing mulai dari TK B, Kelas I, Kelas IV, VII, dan X. Untuk mengukur kesiapan satuan pendidikan, pemerintah menyiapkan angket untuk membantu satuan pendidikan menilai tahap kesiapan dirinya untuk menggunakan Kurikulum Merdeka.

Foto: menteri pendidikan, Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A. 

Namun sebelum memutuskan untuk mengimplementasikan kurikulum Merdeka di satuan pendidikan, mari simak terlebih dahulu kelebihan dari Kurikulum Merdeka.

1. Lebih sederhana dan mendalam

Kurikulum Merdeka lebih berfokus pada materi yang esensial dan pengembangan kompetensi peserta didik pada fasenya. Proses pembelajaran diharapkan menjadi lebih mendalam, bermakna, tidak terburu-buru, dan menyenangkan.

2. Lebih merdeka

Bagi peserta didik khususnya jenjang SMA tidak ada program peminatan di SMA sehingga peserta didik memilih mata pelajaran sesuai minat, bakat, dan aspirasinya. Guru juga diharapkan mengajar sesuai tahap capaian dan perkembangan peserta didik. Sekolah pun memiliki wewenang untuk mengembangkan dan mengelola kurikulum pembelajaran sesuai dengan karakteristik satuan pendidikan dan peserta didik.

3. Lebih relevan dan interaktif

Pembelajaran melalui kegiatan proyek memberikan kesempatan lebih luas kepada peserta didik untuk secara aktif mengeksplorasi isu-isu aktual misalnya isu lingkungan, kesehatan, dan lainnya untuk mendukung pengembangan karakter dan kompetensi Profil Pelajar Pancasila.

Nah, setelah mengetahui kelebihan dari Kurikulum Merdeka, satuan pendidikan dapat memutuskan kurikulum apa yang akan digunakan. Bila satuan pendidikan memutuskan untuk mencoba menerapkan Kurikulum Merdeka, pihak sekolah dapat mengisi formulir pendaftaran dan sebuah survei singkat.

Untuk megupas tuntas, tentang Informasi pendaftaran atau informasi lainnya mengenai Kurikulum Merdeka dapat diakses di kurikulum.gtk.kemdikbud.go.id.

Sumber:

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Referensi:

Materi Kebijakan Kurikulum 17 Maret 2022

Pengumuman

Diterbitkan :
PENGUMUMAN PELULUSAN 2023
Bagi siswa yang sudah dinyatakan  :  LULUS    setelah  menempuh ujian  Sekolah dan Ujian Satuan Pendidikan..
Diterbitkan :
Pembekalan PKL
Pembekalan Praktik Kerja Lapangan akan dilaksanakan pada hari Rabu 27 Oktober 2021 di Ruang kelas..
Diterbitkan :
Vaksinasi Tahap 2
Dalam rangka menyambut pelaksanaan kegiatan Kunjungan kerja industri (KKI) untuk kelas X Praktek Kerja Lapangan..

Hubungi Kami

SMKN 1 Sumenep
Jl. Trunojoyo 298 Patean
Sumenep 69451
Telp : 0328664107
Email : info@smk1sumenep.sch.id