smk1sumenep.sch.id – Siswa Kunjungan Kerja Industri (KKI) ajukan pertanyaan, pada fasilitator di PT Ramayana lestari sentosa, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Pertanyaan tiba tiba muncul, ketika fasilitator atas nama Wijayanti menjelaskan, tentang teknis penjualan didunia Ramayana.
Siswa jurusan BDP Andani menanyakan, apa pertimbangan PT Ramayana. Barang dengan harga yang sangat mahal, tapi dijual dengan diskon besar.
“Barang di Ramayana harganyakan mahal bu, tapi kenapa dijual dengan diskon yang sangat besar, apakah tidak rugi” Tanya Andani
Dengan reflek, fasilitator Wijayanti merespon, setiap perusahaan tentu memiliki cara tersendiri, dalam melakukan penjualan.
“Sebelum melakukan penjualan dan produksi, sudah diperhitungkan keuntungan dan rugi, maka dalam dunia pengusaha, rugi sedikit itu tidak apa apa, karena akan ada timbal balik, dari semua teknis penjualan” Ungkapnya.
(Jrl/Red)
Tinggalkan Komentar